Bus Pariwisata Terbakar di Kilometer 65 Tol Tangerang-Merak

- Kamis, 10 Desember 2020 | 09:18 WIB
Bus pariwisata terbakar di kilometer 65 Tol Tangerang-Merak, Rabu (9/12/2020). [BantenHist.com/Mahyadi]
Bus pariwisata terbakar di kilometer 65 Tol Tangerang-Merak, Rabu (9/12/2020). [BantenHist.com/Mahyadi]

TANGERANG, AYOBANTEN.COM--Sebuah bus pariwisata ludes terbakar di kilometer 65 Ciujung, tol Tangerang-Merak, Rabu (9/12/2020). Tidak ada korban jiwa pada kecelakaan bus dengan nomor polisi F 7874 WB tersebut.

Saat itu, bus pariwisata tersebut bermuatan puluhan orang usai melakukan ziarah ke Makom Sultan Maulana Hasanudin Banten.

Kasat PJR Tol Tangerang-Merak Korlantas Polri, AKP Deny Catur Wardhana memastikan, tidak ada korban jiwa yang meninggal atau luka-luka akibat kebakaran tersebut.

“Tidak ada korban jiwa, mohon bersabar ya. Nanti saya informasikan lagi,” katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, dilansir laman Bantenhits, Kamis (10/12/2020).

Ia menjelaskan, terjadinya kebakaran bus di Tol Tangerang-Merak tepatnya di KM 65.200 diduga akibat adanya korsleting listrik di bagian belakang mobil bus pariwisata tersebut.

“Pengakuan pengemudi, AC bagian atas bus tiba-tiba mati, lalu mengalami konsleting dan muncul asap dari belakang,” terangnya.

AKP Deny juga mengaku telah menerjunkan sebanyak dua mobil Damkar (pemadam kebakaran) untuk memadamkan api yang membumbung tinggi dari Kabupaten Serang.

“Penumpang tadi ada sekitar 30 dan sudah melanjutkan perjalanan dengan bus pengganti,” ujarnya.

Editor: Adi Ginanjar Maulana

Tags

Terkini

Abuya Uci Cilongok Meninggal Dunia

Selasa, 6 April 2021 | 10:42 WIB

bank bjb Ekspansi KPR di Banten

Jumat, 19 Februari 2021 | 11:23 WIB

Jenazah Syekh Ali Jaber Tersenyum Lebar

Jumat, 15 Januari 2021 | 08:58 WIB

Sindikat Narkoba Internasional Diringkus

Kamis, 7 Januari 2021 | 08:02 WIB

Modus Maling Kotak Amal Masjid di Tangerang

Minggu, 3 Januari 2021 | 13:19 WIB

Antrean Rapid Test Antigen di Bandara Soetta Sepi

Rabu, 23 Desember 2020 | 09:49 WIB

Wali Kota Tangsel Airin Nyoblos di TPS 24 Sutera

Rabu, 9 Desember 2020 | 08:52 WIB

Azizah Anak Wapres: Saya Bersama Suami Tercinta

Rabu, 9 Desember 2020 | 08:50 WIB
X